Apa sih sebenarnya Jelangkung itu? Untuk kita yang tinggal di Indonesia, saya rasa bukan sesuatu yang asing terdengar di telinga kita. Bahkan diantara kita pernah memainkannya pada waktu kita dibangku sekolah dengan menggunakan peralatan tulis (jangka) untuk bertanya atau meramal sesuatu. Namun terlepas itu semua, sebenarnya apa sih jalangkung itu?


Menurut beberapa informasi yang didapatkan bahwasanya Jalangkung atau Jelangkung ini suatu permainan yang berkembang di daerah-daerah khususnya di pulau jawa, pada umumnya dahulu dimainkan di desa-desa dengan menggunakan orang-orangan sawah untuk memanggil arwah, sehingga arwah tersebut “masuk” kedalamnya. Biasanya permainan ini dimainkan secara beramai-ramai pada saat terang bulan, dan bila arwah tersebut datang dia akan memperkenalkan dirinya dan bercerita dengan menggunakan bantuan alat tulis (seperti dapur,dll).

Next Post Next Post Next Post